expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Tips Memilih Pasta Gigi

  pasta gigi     Jika anda belanja di mini atau super market, untuk membeli pasta gigi, kemungkinan anda mengalami kebingungan jika terlalu banyak pilihan. Atau mungkin anda tidak memperdulikan apa jenis pasta gigi yang akan digunakan, karena mungkin berpikir asal awet aromanya sehingga mencegah munculnya bau mulut. Seberapa pentingkah pasta gigi untuk gigi anda? Berikut tips memilih pasta gigi yang tepat.

Pastikan ada Fluoride
       Mengapa orang menciptakan pasta gigi?, dulu berabad abad yang lalu, orang menggunakan “siwak” sejenis kayu untuk sikat gigi, dengan tujuan membersihkan gigi. Pada masa tersebut belum ditemukan pasta. Siwak ini terkenal digunakan di Arab. Bahkan Rosulullah SAW memerintahkan untuk menjaga kebersihan gigi, dengan menggunakan siwak.
 
        Seiring waktu, para dokter gigi sepakat, bahwa pasta gigi tidak hanya membantu membersihkan gigi, tetapi juga mencegah gigi agar tidak mudah berlubang. Oleh sebab itu, pasta gigi harus mengandung flouride, zat yang dapat mencegah lubang.. Pasta gigu yang ada sekarang, apapun variannya, sebagian besar mengandung fluoride. Kalau tidak, mungkin tidak samoai enam bulan, gigi dijamin akan mulai berlubang.

        Pasta gigi untuk anak-anak biasanya memiliki kandungan fluoride yang lebih rendah dan zat lain yang lebih lembut di mulut. Jadi apapun pasta gigi yang anda beli, pastikan mengandung fluoride. Banyaknya varian yang ada di pasaran timbul bukan lain karena pasta gigi ternyata masih perupakan produk harian favorit yang menguntungkan. Namun, tidak disangka hal ini malah menjadi bumerang bagi merk pasta gigi yang bersangkutan.

 
Variasi Pasta Gigi
       Meskipun sebenarnya kandungan inti semua pasta gigi sama saja, ada beberapa varian yang mengklaim punya kelebihan. Sejauh apa bedanya?, dan apakah ini bukan taktik pemasaran semata? Daripada termakan janji-janji manis produsen pasta gigi.
 
A.    Pasta gigi pemutih
       Pasta gigi pemutih biasanya memiliki zat silika dan enzim-enzim yang berfungsi menggosok noda di permukaan gigi. Noda pada gigi berasal dari kopi, teh atau merokok. Tapi sebelum membeli pasta gigi pemutih yang mahal, silakan ke dokter gigi langganan untuk memastikan bahwa noda gigi penyebabnya memang noda di permukaan. Jika noda disebabkan oleh hal lain seperti lubang, obat-obatan yang diminum waktu kecil atau penuaan, seberapa sering pun anda menyikat gigi tidak akan membuatnya menjadi putih. Bahkan, untuk orang yang gigi dan gusinya sensitif, pemutih dalam pasta gigi ini bisa menimbulkan luka dan nyeri.

B.    Pasta Gigi Sensitif
      Belakangan, pemilik gigi sensitif dimanjakan dengan munculnya beragam varian untuk mencegah gigi sensitif datang kembali. Pasta gigi sensitif mengandung Kalium Nitrat atau Arginin yang dapat mengurangi sensivitas di gigi.
      Gigi sensitif ditandai dengan rasa ngilu. Namun jangan salah, karena lubang kecil di gigi yang tidak terlihat sekalipun juga dapat menyebabkan rasa ngilu di gigi. Bedanya , si penderita gigi sensitif ini merasakan ngilu yang lebih tajam dan hanya sekilas setelah makan/minum yang panas atau dingin. Gigi sensitif biasanya disebabkan karena gusi yang sudah mulai turun atau kerusakan email. Jika ngilu yang dialami bertahan beberapa menit, bisa jadi itu bukan gigi sensitif, melainkan sudah ada lubang di gigi. Pasta gigi sensitif dapat efektif mencegah ngilu untuk sementara waktu. Untuk itu, sebaiknya periksakan ke dokter gigi untuk memastikan penyebab ngilu di gigi dan menghilangkan ngilu secara permanen.

C.    Pasta Gigi Herbal
     Pasta gigi herbal menawarkan pembersihan gigi tanpa deterjen dan hanya mengandung bahan-bahan alami. Meski demikian, perlu diwapadai karena beberapa pasta gigi herbal ternyata tidak mengandung flouride. Padahal pasta gigi berflouride sangat penting untuk melindungi lapisan email dan menjaga pipi agar tetap kuat.

D.    Pasta Gigi Pencegah Plak
      Plak terbentuk akibat gigi yang kurang bersih sehingga kuman mudah berkembang biak dan merusak gigi. Pasta gigi seperti ini biasanya mengandung triclosan atau zinc sitrat. Dengan demikian, akumulasi plak dapat dihambat dan racun yang dihasilkan bakteri yang dapat menyebabkan gangguan gusi juga berkurang.


        Pasta gigi boleh banyak variannya, tapi tidak perlu galau mau pilih yang mana. Jalan terbaik mungkin dengan menanyakan kepada dokter gigi. Dokter akan memberitahu pasta gigi yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan.

2 comments :

  1. ijin nyimak aj frend untuk menambah pengetahuan saya

    ReplyDelete
  2. selama ini kalau beli pasta gigi engga melihat untuk apa2 yang penting buat gigi, sekarang jadi tahu macam-macamnya

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...